Ketua TP PKK Desa dan Bunda PAAREDI Cekas se-Kabupaten Bekasi dikukuhkan

 

CYBERINDO.online - Pengukuhan Ketua TP PKK Desa dan Bunda Pola Asuh Anak dan Remaja di Era Digital (PAAREDI) Cekas Tingkat Desa/Kelurahan se-Kabupaten Bekasi dihadiri Pj Bupati Dani Ramdan.

Kegiatan itu diharapkan dapat mendorong kesejahteraan keluarga masyarakat di Kabupaten Bekasi yang dihadapkan pada tantangan dalam penurunan stunting yang menjadi isu nasional. Pelaksanaan acara di Gedung Swatantra Wibawa Mukti, Kompleks Pemkab Cikarang Pusat pada Senin,22/07.

Ketua TP PKK Kabupaten Bekasi, Ria Sabaria mengatakan tugas PKK Kabupaten Bekasi menjadi jembatan dari program-program yang ada di pusat. Kemudian melakukan pembinaan dan bimbingan ke tingkat kecamatan dan desa.

Sementara Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan menuturkan, kader PKK sampai ke tingkat desa mampu menjadi agen perubahan yang hadir di tengah masyarakat untuk memerangi berbagai kesenjangan sosial dan mendorong kesejahteraan keluarga masyarakat di Kabupaten Bekasi yang dihadapkan pada tantangan dalam penurunan stunting yang menjadi isu nasional.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak